Irmansyah: “Pemkab di Gayo Harus Manfaatkan Kegiatan World Gayonese Community, Biar Lebih Banyak yang Studi ke Luar Negeri”

INDONESIA EMAS NEWS

- Redaksi

Minggu, 27 Oktober 2024 - 22:10 WIB

5074 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

World Gayonese Community (Diaspora Gayo Dunia) kembali menggelar perbincangan membahas studi ke luar negeri, yaitu ke Inggris, yang dinarasumberi Ade Amelia (Awardee Beasiswa Chevening/LPDP, Mahasiswi S-2 Arsitektur The Bartlett School of Architecture University College London/UCL, Inggris) dan Resty Tamara Utami (Awardee Beasiswa BPSDM Aceh/Mahasiswi S-2 Bradford University, Inggris), digelar secara daring melalui platform Zoom Meeting, Minggu, 27 Oktober 2024, pukul 16:30-18:00 WIB.

Dalam sambutan kegiatan keenam WGC yang dimoderatori Ilham Jaya, S.Pd.I., M, TESOL (Dosen Politeknik Negeri Lhokseumawe, Alumnus Deakin University Melbourne Australia/Cardiff and Vale College Wales UK), dengan pengantar Yusradi Usman al-Gayoni (Diaspora Indonesia-Inggris/Inisiator World Gayonese Community), Drs. Irmansyah, Dipl. Soc.Sc., M.Sc. (Alumnus Development Finance/Accounting and Finance The University of Birmingham Inggris, mengungkapkan, syukur dan terima kasih atas kesempatan terlibat dalam sharing session kegiatan World Gayonese Community.

“Kesempatan ini insyaAllah menjadi menjadi potensi jalan untuk mendapatkan pahala yg sangat besar. Mengingatkan bagi siapa pun, terutama bagi para orangtua dan para pelajar/mahasiswa, bahwa pada hakikatnya, biaya pendidikan Dimana pun lembaga pendidikan/perguruan tinggi baik di dalam maupun di luar negeri, terutama di Inggris, adalah dari Allah SWT, hanya jalannya bisa dari jalur beasiswa, biaya orangtua, biaya perusahaan atau bahkan biaya sendiri,” kata Mantan Bupati Kepulauan Seribu tersebut.

Oleh karena itu, jelas Mantan Wakil Walikota Jakarta Selatan itu, yang paling penting adalah adanya niat dan keinginan untuk melanjutkan pendidikan dan berikhtiar untuk mewujudkannya. “Dengan kata lain, jangan pernah meredam atau mengatakan ‘Jangan mimpi untuk sekolah di luar negeri, karena kita tidak ada biayanya’ sebagai salah satu contoh dan banyak kata sejenis lainnya yang maknanya negatif,” tuturnya.

Dilanjutkan Mantan Kadis Sosial DKI Jakarta itu lagi, pemerintah kabupaten di Tanoh Gayo (Aceh Tengah, Aceh Tenggara, Gayo Lues, dan Bener Meriah) seharusnya bisa memanfaakan sharing session yang secara rutin diadakan World Gayonese Community, sebagai media sosialisasi kepada seluruh stakeholders pendidikan di Tanoh Gayo, agar lebih banyak lagi yang termotivasi untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri, khususnya di inggris.

“InsyaAllah, dengan semakin banyaknya generasi muda Tanoh Gayo yang melanjutkan studi ke luar negeri, khususnya di UK, maka pada saatnya nanti bisa mengamalkan ilmu dan keahliannya dalam membangun Tanoh Gayo yang tercinta,” sebutnya yang saat ini maju sebagai calon bupati Aceh Tengah periode 2024-2029.

Berita Terkait

Unifying the World Through Soccer: The Global Impact of the World Cup
The Latest News in R&B Music: A Look at Super Bowl Performances, New Albums, Rising Stars, and Tribute to Aaliyah
Barack Obama: A Legacy of Progress and Change
The Trump Administration’s Legacy in World Politics: An Assessment
China’s Growing Influence in International Politics: Implications for the World Order

Berita Terkait

Selasa, 29 April 2025 - 00:42 WIB

Semangat Baru Pemasyarakatan, Rutan Kelas I Medan Ikuti Tasyakuran Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61 Secara Virtual

Selasa, 29 April 2025 - 00:05 WIB

Semangat Hari Bhakti Pemasyarakatan, Lapas Perempuan Medan Ikuti Tasyakuran HBP Ke-61

Senin, 28 April 2025 - 13:52 WIB

Supermoto Pakai Lampu? Peserta MMC Part 3 Soroti Penilaian Tak Sesuai Pakem

Senin, 24 Maret 2025 - 23:00 WIB

HOAKS Daur Ulang! Isu Lama soal Narkoba di Lapas I Medan Digoreng untuk Kepentingan Tertentu

Sabtu, 15 Februari 2025 - 17:41 WIB

Ketua PWI Sumut Apresiasi Undangan sebagai Saksi di Pernikahan Tokoh Pers

Sabtu, 15 Februari 2025 - 15:41 WIB

Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar Klarifikasi Video di TikTok

Senin, 13 Januari 2025 - 01:23 WIB

Copot Lurah TSM II, Mau Jadi Kepling Setor 25 Juta

Senin, 13 Januari 2025 - 01:03 WIB

Marak Judi dan Narkoba Serta Aksi Kejahatan, Warga Minta Kapolda Sumut Evaluasi Posisi Kapolsek dan Kanit Reskrim Polsek Pancur Batu Yang Tidak Mendukung Program Asta Cita Presiden Prabowo

Berita Terbaru